Apakah Anda ingin memiliki website bisnis yang profesional? Website memang dapat dibuat sendiri, namun untuk mendapatkan website yang lebih professional dan memperhitungkan lebih banyak aspek, jasa pembuatan website bisa menjadi solusinya.
Website adalah salah satu elemen penting yang seharusnya tidak boleh dilewatkan oleh pemilik bisnis. Selain bisa meningkatkan kredibilitas profil perusahaan, website yang bagus juga akan membantu Anda untuk menjangkau
market yang luas.
Era digital membuat calon konsumen tidak perlu lagi benar-benar mengunjungi lokasi bisnis alias cukup melakukan pencarian dengan
keyword tertentu di internet. Melalui website inilah kesempatan bisnis Anda bertemu dengan calon konsumen menjadi lebih tinggi.
Karenanya, penting untuk Anda ketahui bagaimana memilih jasa pembuatan website yang tepat. Anda tentu harus memulai dengan mengetahui jasa pembuatan website seperti apa yang Anda butuhkan, kemudian lanjut dengan menemukan agensi yang mampu menyediakan solusi untuk kebutuhan tersebut.
Kenali kebutuhan Anda
Mengetahui kebutuhan website akan memudahkan Anda melakukan penyaringan saat mencari agensi yang tepat. Dalam jasa pembuatan website, biasanya Anda akan menemui dua tipe jasa yang berbeda, yakni Website Developer dan Website Designer.
Website Developer
Anda bisa menggunakan tipe ini jika ingin membuat website dari nol dan memerlukan kustomisasi yang cukup banyak. Website Developer bertugas menyiapkan kerangka, struktur, hingga melakukan pemasangan fitur di dalam website.
Website Designer
Jika Anda membutuhkan bantuan terkait tampilan website, Anda bisa menggunakan Website Designer. Tugasnya berkaitan erat dengan user experience dan user interface sehingga memaksimalkan kinerja website dan kenyamanan pengunjung.
Tips memilih jasa pembuatan website
Saat ini ada banyak jasa pembuatan website yang bisa Anda temukan di internet. Namun, tentu tidak semuanya bisa cocok dengan kebutuhan Anda. Inilah mengapa penting untuk mencari tahu terlebih dahulu atau bahkan melakukan perbandingan sehingga Anda bisa menemukan jasa pembuatan website yang sesuai. Berikut adalah uraian tujuh tips penting yang akan membantu Anda untuk melakukan penyaringan sebelum mengambil keputusan:
Hal pertama yang penting dan mudah untuk dilakukan adalah mengamati profil agensi. Ini akan memberikan Anda gambaran soal bagaimana kinerja mereka, termasuk hasil website yang nantinya bisa Anda dapatkan. Cara yang tercepat untuk menilai profil agensi adalah dengan melihat tampilan situs milik mereka. Ukurannya tidak selalu soal estetika, Anda juga bisa menilai dari performa website seperti apakah proses loading berjalan lancar atau membutuhkan waktu lama. Cek juga portofolio atau studi kasus yang selama ini mereka kerjakan. Mereka yang profesional biasanya akan menyertakan karya atau klien yang telah menggunakan jasa mereka di website sehingga mudah diakses calon konsumen.
2. Cek kredibilitas dan legalitas
Saat mencari agensi, cobalah untuk menemukan yang bisa dipercaya atau punya kredibilitas. Hal ini biasanya didukung dengan unsur legalitas yang menunjukkan bahwa agensi tersebut telah memiliki izin. Dengan begitu, Anda bisa menurunkan potensi berbagai risiko kerugian saat bekerjasama dengan mereka. Anda juga bisa lebih tenang karena agensi yang Anda pakai bisa diandalkan. Bandingkan jika Anda akhirnya menyewa jasa agensi yang tidak jelas sehingga sulit dimintai pertanggungjawaban ketika ada kendala di tengah jalan. Pasti merepotkan bukan?
3. Pahami kelengkapan fitur
Anda harus tahu apa yang Anda butuhkan. Jika tidak terlalu mengerti tentang website, Anda bisa membawa acuan contoh website untuk kemudian didiskusikan dengan agensi. Berikutnya, barulah Anda melihat kelengkapan fitur seperti apa yang agensi tersebut tawarkan. Cobalah cek demo dan paket penawaran mereka, pahami apakah mereka benar-benar mampu menyelesaikan proyek website seperti yang Anda inginkan. Anda juga bisa memberikan pertanyaan tambahan penting lainnya untuk memastikan, misalnya soal hosting, apakah mereka menggunakan template, bagaimana dengan lisensi template, terkait Cpanel/control panel sebagai tempat penyimpanan file yang berhubungan dengan website, dan sebagainya.
4. Ketahui soal garansi dan maintenance
Layaknya produk lain, website juga bisa mengalami masalah atau gangguan hingga akhirnya tidak bisa digunakan dengan maksimal. Mulai dari sistem yang down, script error, atau lainnya. Oleh karena itu, penting untuk bertanya soal garansi dan maintenance. Apakah Anda akan mendapatkan jaminan garansi dan berapa lama periodenya? Selain itu, bagaimana dengan maintenance, apakah ada biaya tambahan untuk itu? Mengetahui kejelasan terkait hal ini sejak awal akan mengurangi rasa khawatir dan proses yang ribet di kemudian hari.
5. Pastikan tentang keamanan data
Era digital datang sepaket dengan isu keamanan data. Jadi, dalam membuat website pun pasti membutuhkan elemen penting ini. Anda pasti tidak ingin jika data-data pada website mudah bocor dan menjadi masalah baru bagi bisnis Anda. Oleh karena itu, coba ketahui lebih detail tentang sistem keamanan data yang bisa mereka tawarkan kepada Anda.
6. Cek testimoni dan reputasi agensi
Testimoni dari klien sebelumnya akan memberikan gambaran bagaimana hasil kerja sebuah agensi. Ibarat belanja online, Anda pasti juga lebih yakin jika sudah membaca testimoni dari customer lain. Hasil kerja yang memuaskan tidak hanya dinilai dari karya jadinya, namun juga bisa dilihat dari reputasi yang terbentuk. Misalnya, pekerja di agensi tersebut dikenal mudah memahami brief, bisa berkomunikasi dengan baik dan memuaskan, hasil kerja sesuai deadline, dan sebagainya. Intinya, semua hal yang bisa menunjukkan bagaimana posisi agensi tersebut di mata klien.
7. Memahami korelasi website dengan digital marketing
Website yang punya performa baik bisa ditampilkan melalui tampilan website yang memudahkan pengunjung menjelajah website, serta ketika website bisa optimal mendapatkankan ranking di pencarian. Jadi, yang tidak kalah penting saat memilih jasa pembuatan website adalah mengecek apakah agensi tersebut mengetahui tren website dan cara kerja digital marketing terbaru. Agensi yang mengerti biasanya akan menyesuaikan pembuatan website sehingga mendukung search engine optimization (SEO).
Baca juga:
Tiga Tips Mengintegrasikan SEO Dalam Inbound Marketing
Nah, sekarang Anda sudah mengetahui tujuh tips yang akan mempermudah proses memilih jasa pembuatan website yang tepat. Website yang bagus tentu akan menambah nilai plus di mata pengunjung sehingga ketertarikan mereka terhadap bisnis Anda pun meningkat.
Dalam pembuatan website, pada akhirnya semua akan dikembalikan kepada kebutuhan dan
budget yang bisa Anda siapkan. Boleh saja memiliki ekspektasi tertentu untuk mewujudkan website bisnis, namun jangan lupa untuk tetap realistis. Jika Anda memerlukan pandangan profesional untuk pembuatan website, Frontier Digital siap membantu Anda untuk mewujudkan visi Anda tentang website bisnis melalui layanan
Website Design & Development.
All Rights Reserved | Frontier Digital