Blog Layout

Benarkah Conversion Ads Lebih Efisien daripada Awareness Ads?

Frontier Digital • Nov 23, 2021

Brand tentu ingin menggunakan budget marketing mereka seefisien mungkin, yakni dengan mengaplikasikan cara-cara untuk mempercepat high-return. Pada praktiknya, brand sering kali merasa tidak puas dengan awareness ads karena hasilnya yang tidak berdampak signifikan pada penjualan. Jadi, tak jarang mereka beralih strategi dan lebih fokus pada penggunaan conversion ads dengan ekspektasi bahwa hasilnya akan bernilai setimpal atau bahkan melampaui biaya yang telah dikeluarkan.

Apakah conversion ads adalah solusi? 

Sebelum menentukan apakah langkah menggunakan conversion ads adalah sebuah solusi, coba Anda jawab dua pertanyaan sederhana ini:


  1. Bagaimana posisi brand di market?
  2. Apakah brand sudah mengenal dengan baik target audiensnya? 


Jika brand tidak memiliki kedekatan atau engagement yang baik dengan audiens, maka langsung menerapkan conversion ads bisa jadi bukanlah langkah yang tepat. Ibarat manusia, Anda tidak bisa langsung mengajak seseorang menikah padahal belum saling kenal kan? Anda tidak bisa langsung mendorong audiens untuk membeli. Inilah mengapa penting untuk brand mampu mengidentifikasi posisinya di market terlebih dahulu, lalu dilanjutkan dengan mencari tahu metode pendekatan yang tepat ke target audiensnya.


Baca juga: Lima Langkah Memaksimalkan Social Media Dalam Inbound Marketing

Ketika brand belum tertanam di benak audiens, mereka tidak memiliki attachment dengan brand sehingga hanya akan membeli berdasarkan harga yang paling murah saja. Bermain harga mungkin terdengar mudah dan cepat, namun hal ini tidak bagus untuk target jangka panjang bisnis. Sekarang, bayangkan jika audiens merasa dekat dengan brand, maka akan ada likeability yang bisa membangun brand loyalty. Audiens tidak hanya  datang sekali, namun akan setia kembali kepada brand Anda.

Apa akibat dari langsung mengoptimalkan conversion ads?

Terkait cost efficiency, brand pasti ingin biaya iklan diarahkan langsung ke penjualan sehingga bisa melakukan pelacakan return on ad spend (ROAS). Namun, berdasarkan pengalaman kami di Frontier Digital, menjalankan iklan yang langsung fokus pada konversi saja itu tidak maksimal. Penting diingat bahwa perilaku konsumen berubah seiring waktu. Mereka memiliki apa yang disebut the buyer’s journey, yakni tahapan-tahapan yang perlu dilalui sebelum akhirnya membuat keputusan untuk membeli.


Berdasarkan pengalaman kami, langsung mengoptimalkan iklan konversi justru akan berakibat pada hasil
return on investment (ROI) yang kurang maksimal. Penyebab utamanya adalah karena target langsung didorong untuk membeli padahal belum memiliki kedekatan atau bahkan mengenal brand dengan cukup baik. Return on ad spend (ROAS) sendiri sebenarnya juga bisa dipengaruhi oleh hal lain seperti harga barang yang ditawarkan. Semakin tinggi harganya, maka bisa semakin tinggi pula angka ROAS-nya. Sebaliknya, ketika harga barang terlalu kecil, maka barang perlu terjual dalam jumlah banyak sehingga angka ROAS-nya bagus.


Pelajari taktik meningkatkan ROAS di sini.

Lalu, apa yang harus dilakukan brand?

Brand harus mulai dengan menentukan tujuan yang hendak dicapai. Objectives terkadang bisa cukup tricky karena kebutuhan perusahaan yang bisa beragam. Namun, jika Anda ingin hasil yang signifikan dan berkelanjutan, sebaiknya cobalah untuk fokus melayani kebutuhan pelanggan atau umum dikenal dengan istilah customer-centric. Objectives adalah hal-hal yang ingin Anda capai dalam kurun waktu tertentu. Biasanya brand mengatakan objectives mereka adalah ingin menaikkan penjualan dua kali lipat. Sayangnya, cara kerja marketing berbeda dengan sales.


Baca tips menentukan ads objectives di sini.


Setelah mengetahui tujuan yang ingin dicapai, penting untuk menjawab dua pertanyaan yang telah disebutkan sebelumnya terlebih dahulu: 1) mengenai posisi brand dan 2) mengenai target audiens. Nah, agar strategi marketing berjalan makin efisien, berikut ini adalah Dos and Don’ts yang bisa Anda pertimbangkan.

Do: Mengenal the buyer’s journey

The buyer’s journey adalah gambaran penting bagi brand untuk mendeskripsikan proses dari calon pembeli sejak mereka mengenal produk hingga akhirnya benar-benar membeli. Dengan mengenal perjalanan tersebut, termasuk kebutuhan atau masalah target audiens dalam proses membeli akan membantu brand untuk lebih berempati dengan posisi calon pembeli. The buyer’s journey dapat digambarkan dalam tiga tahap: awareness stage, yakni ketika pembeli aware dengan masalah yang mereka hadapi. Consideration stage, yakni ketika pembeli bisa mendefinisikan masalah dan mempertimbangakan alternatif untuk menyelsaikan masalahnya tersebut. Lalu terakhir, decision stage, yakni ketika pembeli melakukan evaluasi pilihan dan menentukan solusi yang menurut mereka tepat untuk masalah mereka.


Don’t: Mengabaikan tahap Attract 

Ada banyak hal yang bisa mendorong seseorang untuk melakukan pembelian. Tahap attract dalam keseluruhan proses marketing sangatlah penting, yakni ketika brand bisa memberikan impresi yang baik saat mengenalkan produknya kepada target audiens. Tahap ini adalah fondasi sebelum audiens mulai mencari tahu lebih lanjut tentang brand atau produk. Jika bagian ini saja tidak berjalan efektif, Anda pada dasarnya telah kehilangan kesempatan untuk menarik calon pelanggan potensial.


Baca juga: Pentingnya Sisi Attract Dalam Inbound Marketing


Do: Pahami perbedaan awareness dan conversion campaign 

Mengetahui dengan jelas keduanya akan membantu Anda menetapkan objective ads yang lebih sesuai dengan kebutuhan bisnis dan target audiens. Awareness campaign biasanya dirancang untuk menunjukkan karakteristik, sisi unik brand sehingga target audiens aware atau mengetahui keberadaan brand. Biasanya, awareness dilakukan dengan pendekatan yang bersifat informatif dan edukatif. Sedangkan conversion campaign biasanya menyasar mereka yang sudah mengenal brand atau bahkan sudah di posisi yang tahu produk yang bisnis Anda tawarkan. Mereka bisa jadi telah berinteraksi dengan brand, misalnya berkomentar di postingan media sosial milik brand.


Don’t: pesan iklan yang tidak spesifik

Brand harus menyiapkan pesan yang sesuai dengan objective dan kebutuhan target audiens. Jika Anda membuat pesan iklan yang terlalu general atau umum, hal tersebut  berpotensi membuat audiens bingung. Ini juga berkaitan erat dengan penentuan call-to-action (CTA) seperti apa yang akan Anda tambahkan ke dalam pesan iklan. Pastikan komunikasi Anda dapat benar-benar memberi arahan yang tepat sehingga sesuai dengan ekspektasi brand.


Do: Melakukan kombinasi di momen yang tepat

Iklan akan efektif jika Anda bisa menyampaikan pesan yang tepat di waktu yang tepat. Jika brand merasa masih perlu melakukan awareness, maka bukan berarti langsung melupakan conversion ads begitu saja. Sambil memaksimalkan awareness, Anda bisa mulai perlahan-lahan menerapkan iklan konversi di waktu yang tepat. Misalnya, di momen gajian saat awal bulan, dan sebagainya.


Kesimpulan

Conversion ads adalah tipe iklan yang memang fokus pada hasil penjualan. Namun, terburu-buru memaksimalkan budget ke dalam conversion ads bisa menyebabkan hasil yang tidak efisien atau bahkan rugi karena iklan tidak sesuai dengan kebutuhan brand dan audiens. Dalam the buyer’s journey, pembeli perlu mengenal dan punya kedekatan dengan brand terlebih dahulu. Dengan begitu, lead bisa dengan mudah diarahkan lebih lanjut. Bahkan dalam konteks mencapai angka return on ad spend ROAS yang tinggi, Anda bukan hanya akan mendapatkan pembeli, namun pelanggan yang setia untuk melakukan pembelian berulang sehingga bisnis akan berjalan secara berkelanjutan.

3 Pilar Penting Digital Marketing Untuk Kemajuan Bisnis
By Frontier Digital 08 Mar, 2023
Digital marketing adalah strategi yang harus segera dijalankan oleh pemilik bisnis agar terus kompetitif di era serba online seperti sekarang. Metode ini membuka kesempatan yang lebih luas agar brand dan produk dikenal, bahkan dipilih sehingga menghasilkan konversi.
5 Tipe Influencer dan Daftar Lengkapnya
By Frontier Digital 06 Mar, 2023
Influencer adalah orang yang dapat memberikan pengaruh terhadap keputusan pembelian para pengikutnya. 61% konsumen menyatakan mereka mempercayai rekomendasi influencer. Sebagai bagian dari strategi pemasaran, hadirnya influencer tentu dapat berdampak positif untuk kemajuan bisnis.
Kapan Waktu Terbaik Menggunakan Jasa Optimasi Website?
By Frontier Digital 01 Mar, 2023
Search engine optimization merupakan serangkaian metode yang berguna untuk meningkatkan performa website. Di tengah persaingan online yang semakin ketat, melakukan optimasi website menggunakan cara satu ini menjadi sangat esensial.
Mengenal Layanan Jasa Digital Marketing Agency
By Frontier Digital 27 Feb, 2023
Digital marketing agency hadir untuk membantu para pelaku bisnis tetap kompetitif menghadapi persaingan di era serba digital. Sering kali para pelaku usaha ini sudah mengerti apa itu digital marketing namun masih tidak tahu bagaimana menerapkannya agar memperoleh hasil maksimal.
Cara Menerapkan Digital Marketing Bagi UMKM
By Frontier Digital 22 Feb, 2023
Ada banyak UMKM yang masih belum menerapkan strategi digital marketing. Padahal kesempatan untuk memperoleh keuntungan dari metode ini bisa sangat besar. Bayangkan, dengan internet, bisnis tidak lagi mengenal batasan jarak dan waktu.
Mengenal Social Media Marketing dan Strateginya
By Frontier Digital 21 Feb, 2023
Meski banyak yang cukup familiar, menggunakan media sosial sebagai salah satu strategi marketing ternyata tidak selalu mudah. Nah, artikel ini akan membantu Anda untuk mengenal lebih jauh mengenai apa itu social media marketing, manfaat apa yang bisa Anda dapatkan, hingga bagaimana menjalankan strategi ini untuk pertumbuhan bisnis.
youtube seo untuk bisnis
By Frontier Digital 13 Feb, 2023
Bagaimana seharusnya bisnis memanfaatkan YouTube? Lebih spesifik, bagaimana cara melakukan YouTube SEO agar bisnis terus berkembang?
cara mudah beriklan di Youtube Ads
By Frontier Digital 10 Feb, 2023
Berikut adalah beberapa langkah mudah untuk pasang iklan di Youtube Ads
contoh digital platform
By Frontier Digital 08 Feb, 2023
Mari kenali lebih detail 5 contoh digital marketing platform yang bisa jadi bahan pertimbangan Anda dalam mengembangkan bisnis.
Cara Membuat Kampanye Influencer Marketing yang Efektif
By Frontier Digital 01 Dec, 2022
Influencer marketing campaign merupakan langkah praktis untuk mempromosikan bisnis di era digital. Influencer sendiri adalah sosok dengan banyak pengikut serta memiliki pengaruh terhadap keputusan pembelian.
More Posts
Share by: